Pages

Keluarga bersahabat

Akhirnya pada tanggal 15 Juni 2014 saya terbebas tugaskan dari amanah saya di himpunan yang ada pada jurusan saya. Bagi temen  temen yang belum tau, udah setaun ini saya diamanahi sebagai kepala departmen PSDM pada kebinet HMTC bersahabat. Meskipun penuh coobaan tantangan rintangan, sempet saya berfikir kenapa saya mau melakukan hal ini. Ketika temen temen memutuskan untuk bergabung dalam oraganisasi kemahasiswaan apalagi dalam jabatan yang lumayan tinggi seperti kepala departmen , kalian akan kehilangan banyak sekali waktu kawan untuk keluarga, teman main, gebetan (dulu). Kenapa saya merelakan semuanya? Toh saya nggak di bayar, di puji juga nggak di cerca pasti.

Saya teringat ketika pertama kali diminta mengemban jabatan ini. Saya nggak ada niatan sama sekali diwal sebelumnya. Waktu itu ada teman seperjuangan saya sewaktu masih jadi staff yang pada itu sudah terpilih menjadi Sekretaris Departmen beserta si Ketua Himpunan meminta saya untuk mengemban jabatan ini. Entah karna nggak tega atau pengen nolong saya jadi bilang mau spontan didepan mereka. Sampe waktu pulang saya mikir kok cepet banget saya ambil keputusan. Tapi yaudahlah lah, di jalanin aja. Terdengar separuh hati sih. Tapi saya bersyukur dengan keputusan ini.

Bersama dengan temanteman yang membantu saya, Pengurus Himpunan, staff staff saya, SC, IC dan OC kami mengalami perjalanan yang sangat berat. Semua serba sulit, departmen kami seperti sebuah departmen yang tidak diharapkan oleh jurusan. Tapi semuanya tidak gentar, kami terus berusah dan berusaha untuk menjalankan amanah kami. Dan meskipun tidak maksimal kami dapat menjalankan semua progker dan agenda yang ada.

Senang? tentu,tapi bukan karna amanah yang terselesaikan. Kebersamaan ini benar benar indah dimana kita saling bahu membahu. saling menolong satu sama lain. Susah bersama senang bersama tertawa bersama. Saya yang pada awalnya setengah hati menjalankan amanah ini bersyukur sekali tidak melewatkan kesempatan itu setahun yang lalu. Anak anak yang setia membantu saya, teman teman yang loyal, dan sekretaris yang selalu ada. Saya sangat berterimakasih kepada kalian semua. Di sini, di Organisasi ini, saya tidak hanya menemukan seorang teman. Tapi saya menemukan sebuah keluarga. Keluarga Bersahabat :)


Galih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar